get app
inews
Aa Text
Read Next : Cepat Respon Kebutuhan Warga, Kampenye Perindo Hadirkan Pemeriksaan Mata dan Kacamata Gratis

Cara Menjaga Kesehatan Mata, Lengkap degan Langkah-Langkah Senam Mata

Selasa, 30 April 2024 | 21:57 WIB
header img
Cara menjaga kesehatan mata ada di dalam artikel ini. Foto: Net.

4. Pakai Kacamata Hitam Ketika Berada di Luar Ruangan

Cara menjaga kesehatan mata selanjutnya adalah memakai kacamata hitam atau gelap ketika berada di luar ruangan. 

Hal ini untuk menghindari paparan sinar ultraviolet (UV). Dimana radiasi UV beresiko menyebabkan katarak, degenerasi makula, hingga kanker mata.

Kacamata hitam juga dipakai untuk mengurangi silau cahaya, sehingga pandangan akan lebih nyaman dan jelas.

 

5. Pilih Kontak Lensa Berkualitas Baik
 

Apabila Anda menggunakan kontak lensa, cara menjaga kesehatan mata adalah dengan memilih kontak lensa dengan kualitas yang baik. Lalu setiap kali akan memakai atau melepaskan lensa kontak, bilaslah terlebih dahulu dan cuci tangan sebelum menggunakannya. Jika ketika memasangnya Anda menggunakan alat, maka pastikan juga alat tersebut bersih.

Kemudian Anda harus mengganti cairannya secara teratur ketika Anda menaruh di tempatnya waktu Anda tidur di malam hari. Jangan menggunakan kontak lensa ketika tidur.

Pastikan Anda menggunakan kontak lensa tidak dalam jangka waktu terlalu lama, maksimal 8 jam karena meskipun kualitas lensanya tidak akan berkurang, tumpukan protein dapat mengaburkan penglihatan Anda.

Hal lain yang harus dipertimbangkan adalah semakin lama Anda memakai lensa kontak, semakin tinggi risiko mata Anda terkena infeksi.

Editor : Muri Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut