get app
inews
Aa Text
Read Next : Perwira Polri Sukses Naik Podium dan Torehkan Prestasi di Ajang Road Race Babel 2023

Formula E 2022 : Inilah 11 Mobil dan Pebalap yang Akan Datang ke Jakarta

Sabtu, 16 Oktober 2021 | 13:32 WIB
header img
Setiap tim balap mobil listrik akan membawa 4 mobil listrik yang akan digunakan oleh kedua pebalap tim. (Foto/FIA Formula E)

JAKARTA, lintasbabel.id - Jakarta akhirnya ditunjuk sebagai tuan rumah ajang balapan mobil listrik Formula E oleh FIA pada Season 8 yang akan berlangsung pada 4 Juni 2022. Di musim ke-8 tersebut, Formula E diikuti setidaknya oleh 11 tim dari pabrikan mobil yang berbeda-beda.

Seperti ajang balapan mobil lainnya, setiap musim akan ada mobil balap baru yang akan dikenalkan ke publik. Sejatinya Formula E akan menghadirkan mobil balap listrik Formula E generasi ketiga. Hanya saja, karena masa-masa pandemi, rencana itu urung dilakukan. Alhasil, ke-11 tim tetap menggunakan mobil balap listrik musim sebelumnya.

FIA Formula E sendiri, berusaha melakukan perubahan agar balapan musim depan tetap menarik. Tenaga mobil balap listrik musim depan, bakal jauh lebih besar karena dilengkapi dengan baterai berkekuatan 220 kW. Meningkat dari 200 kW di musim lalu. 

Agar persaingan makin ketat, para pembalap diizinkan menggunakan Attack Mode dimana baterai bisa overboost hingga 250 kW.

"Perubahan yang dilakukan merupakan upaya kami untuk fokus meningkatkan persaingan yang sportif serta meningkatkan tontonan yang menarik buat masyarakat," ucap Alberto Longo, Chief Championship Officer dan pendiri Formula E.

Meskipun masih menggunakan mobil balap listrik Formula E yang sudah ada, persaingan diprediksi bakal lebih menarik. Tidak seperti mobil Formula 1 yang memiliki desain yang berbeda satu sama lain, mobil Formula E justru memiliki desain yang sama. Yang membedakan hanyalah livery yang digunakan masing-masin tim. Skill pebalap dan manajemen tim, benar-benar sangat menentukan dalam persaingan menuju juara.

Berikut mobil dan pebalap andalan dari 11 tim yang akan tampil di Formula E 2022:

1. Andretti Autosport

Pebalap 1 : Jake Dennis
Pebalap 2 : Belum diumumkan

2. Dragon Penske Autosport

Pebalap 1 : Belum Diumumkan
Pebalap 2 : Belum Diumumkan

3. DS Automobile Formula E Team TECHEETAH,

Pebalap 1 : Belum Diumumkan
Pebalap 2 : Belum Diumumkan

4. Envision Virgin Racing

Pebalap 1 : Robin Frijns
Pebalap 2 : Nick Cassidy

5. Mahindra Racing

Pebalap 1 : Oliver Rowland
Pebalap 2 : Alexander Sims

6. Mercedes-EQ Formula E Team

Pebalap 1 : Belum diumumkan
Pebalap 2 : Belum diumumkan

7. NIO 333 Racing

Pebalap 1 : Belum Diumumkan
Pebalap 2 : Belum Diumumkan

8. Nissan e.dams

Pebalap 1 : Sebastien Buemi
Pebalap 2 : Maximilian Guenther

9. Jaguar racing Formula E Team

Pebalap 1 : Sam Bird
Pebalap 2 : Mitch Evans

10. RoKIT Venturi Racing

Pebalap 1 : Edoardo Mortara
Pebalap 2 : Lucas di Grassi

11. Formula E Team Tag Heuer Porsche.

Pebalap 1 : Andre Lotterer
Pebalap 2 : Pascal Wehrlein

 

 

Editor : Muri Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut