17 Mei, Ratusan Petani Sawit di Belitung Timur Akan Unjuk Rasa ke Kantor Bupati

Suharli
Tumpukan buah kelapa sawit yang sudah beberapa hari tidak laku dijual milik warga Kelapa Kampit, Rabu (11/5/2022). (Foto: lintasbabel.id/ Suharli)

BELITUNG TIMUR, lintasbabel.id - Ratusan petani sawit dari Belitung Timur (Beltim) berencana akan mendatangi kantor Bupati pada Selasa (17/5/2022) besok. 

Rencananya mereka akan melakukan aksi damai menyampaikan aspirasi berkenan sudah tiga minggu Tandan Buah Segar (TBS) Kelapa sawit milik petani tidak laku dijual. 

Menanggapi hal tersebut, Bupati Belitung Timur Burhandin (Aan) mengatakan pemerintah daerah siap menerima aspirasi para petani sawit yang akan datang. 

"Apapun yang aspirasinya yang mereka sampaikan akan kami akomodir untuk kami konsolidasikan kepada pemerintah pusat," ujar orang nomor 1 di Belitung timur itu, Senin (16/5/2022). 

Menurutnya, inti dari hal ini adalah kebijakan dari pemerintah pusat, atas larangan ekspor, sehingga daya beli dan produksi perusahaan terganggu karena tidak bisa ekspor. 

"Hal ininlah yang harus kita cari solusi, jadi harus dicarikan solusi yang harus dikeluarkan oleh pemerintah pusat, untuk mencabut larangan ekspor itu," ujarnya. 

Editor : Muri Setiawan

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network