Gemawira Beltim Gelar Pertemuan Rutin Bulanan, Bahas Program GEMPAR

Muri Setiawan/ Jurnalis Warga
Gerakan Masyarakat Wirausaha (GEMAWIRA) Belitung Timur (Beltim) melaksanakan pertemuan rutin bulanan. Foto: Istimewa.

BELITUNG TIMUR, Lintasbabel.iNews.id - Gerakan Masyarakat Wirausaha (GEMAWIRA) Belitung Timur (Beltim) melaksanakan pertemuan rutin bulanan di kediaman salah satu anggotanya, Mas Agus yang juga owner Mie Ayam Bakso Artomoro Lilangan, di Dusun Aik Sambar Desa Lilangan Kecamatan Gantung, Kabupaten Belitung Timur (Beltim), Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Selasa, 22 Mei 2024.

Pertemuan ini untuk memperkuat silaturahmi baik sesama pengurus dan anggota gemawira Beltim. Dalam momen pertemuan rutin Gemawira Beltim ini, dihadiri oleh Bambang Suherly selaku Ketua Gemawira Beltim, juga dihadiri oleh Istanty Safitri Pembina Gemawira Pulau Belitong yang juga Auditor Halal MUI Babel, Haryanto Ketua Wilayah Gemawira Pulau Belitong, Pengurus Gemawira Kabupaten Belitung Sutami, dan pengurus serta anggota Gemawira Kabupaten Belitung Timur lainnya.

"Gemawira sebagai ujung tombak wadah komunitas masyarakat yang berwirausaha mempunyai sebuah program inkubasi start up, salah satunya yaitu GEMPAR (gerakan menanam pangan rakyat) yang lebih terus berkembang dan berkelanjutan, sehingga bermanfaat bagi lingkungan keluarga dan masyarakat," kata Bambang Suherly.



Editor : Muri Setiawan

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network