Nelayan Lubuk Besar Dapat Bantuan dan Santunan dari Pemkab Bangka Tengah

Rachmat Kurniawan
Bupati Bangka Tengah, Algafry Rahman menyerahkan bantuan kepada nelayan Lubuk Besar. Foto: Lintasbabel.iNews.id/ Rachmat Kurniawan.

BANGKA TENGAH, Lintasbabel.iNews.id - Pemerintah Kabupaten Bangka Tengah (Bateng) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel), melalui Dinas Perikanan memberikan berbagai macam bantuan pada sejumlah nelayan Lubuk Besar, dalam rangka meningkatkan taraf hidup nelayan di Kabupaten Bangka Tengah.

Bupati Bangka Tengah Algafry Rahman mengatakan, beberapa bantuan yang di berikan ini, merupakan upaya Pemerintah Daerah meningkatkan taraf hidup nelayan.

"Bantuan yang kita pada nelayan berupa kepesertaan Jamsos nelayan, 100 buah jaket pelampung dan sertifikat tanah program SHAT Lintas Sektor Profesi Nelayan Tahun 2023 sebanyak 32 lembar," ujar Algafry pada Sabtu (9/3/24).

Lanjut Algafry, bantuan ini tentunya dukungan pemerintah daerah pada nelayan, yang bertujuan untuk meningkatkan ekonomi dan kesejahteraan nelayan.

"Ini merupakan bentuk dukungan dan partisipasi pemerintah, dalam memberikan pelayanan khususnya kepada para nelayan, sehingga mampu meningkatkan produktifitas tangkapan," ujarnya.

Editor : Muri Setiawan

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network