Hendak Kabur ke Palembang, Polisi Amankan Komplotan Pencuri Lintas Provinsi di Pangkalpinang

Irwan Setiawan
4 orang pelaku pencurian diamankan Tim Buser Naga Polresta Pangkalpinang. Foto: Lintasbabel.iNews.id/ Irwan Setiawan.

PANGKALPINANG, Lintasbabel.iNews.id - Polisi berhasil membekuk komplotan pelaku pencurian lintas provinsi yang kerap beraksi di Kota Pangkalpinang, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Rabu (7/6/2023). 

Keempat orang pelaku bernama Joni Arifin alias Joni (33), Rudi Kurnia alias Rudi (30), Tomi Ardian alias Tomi (35) dan Anang Ardiansyah alias Anang. Para pelaku diamankan Tim Buser Naga Polres Pangkalpinang di area Terminal Pelabuhan Tanjung Kalian Mentok Kabupaten Bangka Barat, ketika ingin kabur ke Palembang. 

Kasat Reskrim Polresta Pangkalpinang Kompol Evry Susanto, mengatakan keempat pelaku merupakan residivis aksi pencurian dan jambret. 

"Tim Buser Naga dan pihak kepolisian setempat berhasil melakukan penangkapan di area terminal Pelabuhan Tanjung Kalian Mentok Bangka Barat," kata Kasat Reskrim Polresta Pangkalpinang Kompol Evry Susanto. 

Lebih lanjut ia mengatakan, kasus ini terungkap berawal dari pihak kepolisian menerima laporan peristiwa pencurian yang terjadi pada Selasa,  06 Juni 2023 pukul Pukul 14.00 WIB yang terjadi di Kelurahan Selindung Baru. 

Editor : Muri Setiawan

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network