Stok Minyak Goreng di Bangka Barat Menipis, DKUP Siapkan Sejumlah Langkah

Rizki Ramadhani
Stok minyak goreng di salah satu minimarket di Muntok, Bangka Barat. Foto: Lintasbabel.iNews.id/ Rizki Ramadhani.

BANGKA BARAT, Lintasbabel.iNews.id - Kepala Dinas Koperasi, UKM dan Perindustrian (DKUP) Kabupaten Bangka Barat, Aidi menyampaikan ketersediaan minyak goreng saat ini mulai menipis. Aidi mengatakan saat ini hanya terdapat tiga gudang yang memiliki stok minyak goreng dan akan segera disalurkan ke toko-toko dan ritel di Kabupaten Bangka Barat 

Aidi menjabarkan, gudang pertama milik Tjhai Nam Lie tersedia minyak goreng merek Fortune 3.840 liter dan minyak curah sebanyak 1.800 liter. Kemudian Gudang Uno Budiarto hanya memiliki stok minyak goreng merek Kita sebanyak 7.200 liter

Sedangkan di gudang Paulus di Kelurahan Sungai Daeng, Muntok hanya ada minyak goreng merek fortune sebanyak 4.800 liter. 

Untuk menjaga kebutuhan masyarakat saat menjalani ibadah puasa, dalam waktu dekat akan digelar pasar murah.

"Operasi pasar murah bakal dibuka menyambut bulan puasa dan hari raya idulfitri 1444 hijriah guna membantu masyarakat mencukupi kebutuhannya. Bakal kerja sama dengan pihak ketiga," kata Aidi, Rabu (1/3/2023). 

Editor : Muri Setiawan

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network