get app
inews
Aa Text
Read Next : Peringati Maulid Arbain, Pj Sugito Ingatkan untuk Meniru Nabi Muhammad dalam Keseharian

Nama-nama Nabi dan Rasul yang Wajib Diketahui, Lengkap dengan Mukjizatnya Masing-masing

Jum'at, 07 Oktober 2022 | 15:44 WIB
header img
Nama-nama Nabi dan Rasul wajib diketahui dan diimani oleh umat muslim. Foto: net.

15. Nabi Harun AS 
Nabi Harun merupakan saudara Nabi Musa yang sama-sama diutus oleh Allah SWT untuk Bani Israil. Namun, Nabi Harun lahir di masa jeda Raja Firaun membunuh anak laki-laki. Firaun menyelingi kebijakannya itu untuk mencegah punahnya anak laki-laki. Kebijakan Firaun itu karena khawatir terhadap keturunan Bani Israil yang akan menjadi raja dan menentang kekuasaannya. 

Nabi Harun memiliki sifat penyabar, cerdas, dan patuh pada perintah Allah. Ia juga diberikan mukjizat, yaitu pandai berdiplomasi dan ahli siasat.  

16. Nabi Dzulkifli AS 
Nabi Dzulkifli diutus oleh Allah SWT untuk Bani Israil. Ia dikenal sebagai sosok yang tidak pernah ingkar janji, amanah, penyabar, jujur, dan sanggup menanggung resiko. Kisah Nabi Dzulkifli juga diabadikan dalam Alquran Surat Al-Anbiya ayat 85-86 dan Shad ayat 48.  

17. Nabi Daud AS 
Nabi Daud adalah putra dari Isyar ibn Uwaid ibn ‘Abir ibn Salmun ibn Nakhsun ibn Uwainadzab ibn Aram ibn Hashrun ibn Farash ibn Yahudza ibn Yakun ibn Ishak ibn Ibrahim.  

Nabi Daud diutus oleh Allah SWT untuk Bani Israil dan namanya tercatat 16 kali dalam Alquran. Nabi Daud mendapatkan mukjizat yakni dapat melunakan besi dan membuat baju besi, dianugerahi kitab Zabur dan dapat menundukan gunung-gunung, serta bertasbih bersama burung-burung.  

18. Nabi Sulaiman AS 
Nabi Sulaiman merupakan putra Nabi Daud yang memiliki silsilah langsung dengan Nabi Ibrahim. Nabi Sulaiman mendapatkan nikmat dari Allah SWT berupa kerajaan yang sempurna dan kekuasaan yang besar, sehingga ditundukkan baginya manusia, jin, dan burung-burung.  

Adapan mukjizat dari Nabi Sulaiman yaitu memiliki kerajaan megah dan luas, memiliki bala tentara jin dan hewan serta dapat menundukan angin. 

Editor : Muri Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut