BELITUNG TIMUR, lintasbabel.id - Forkopimda Kabupaten Belitung Timur (Beltim) menggelar rapat koordinasi terkait aktivitas penambangan timah di wilayah Belitung Timur. Rakor dilakukan di Mapolres Belitung Timur, pada Senin (21/3/2022).
Bupati Belitung Timur, Burhanudin menyampaikan pemerintah daerah tidak pernah melarang aktivitas penambangan.
Namun katanya, aktivitas penambangan di Daerah Aliran Sungai atau DAS harus menjadi koreksi bersama, agar tercipta wilayah tertib, aman dan kondusif.
Pemeritah daerah akan mengusulkan daerah tambang menjadi WPR atau Wilayah Penambangan Rakyat.
Burhanudin meminta agar masyarakat penambang bijak dalam melakukan aktivitas penambangan.
"Saya tidak melarang Aktifitas penambangan, tapi juga harus tahu, mana lokasi yang pantas untuk ditambang mana yang tidak," ujar Burhanudin.
Editor : Muri Setiawan
Artikel Terkait