Miris, Dibangun Dengan Dana Miliaran Rupiah, Fasilitas Pariwisata Pantai Kelisut Toboali Dirusak OTD

Wiwin Suseno
Kondisi Pintu Toilet Panggung Utama Pantai Kelisut yang dirusak orang tak bertanggung jawab. (Foto: lintasbabel.id/ Wiwin Suseno)

Ia berharap, Pemkab Bangka Selatan dapat menempatkan petugas jaga malam, guna menjaga aset pemerintah daerah tersebut.

"Kami harapkan Pemkab Bangka Selatan juga menempatkan petugas jaga malam, karena pengrusakan ini terjadi pada malam hari, diatas jam 8 malam hingga subuh. Kami selaku Pokdarwis selama ini sudah berupaya untuk menjaga fasilitas ini, tapi kan tidak mungkin kami harus jaga 24 jam, karena Pokdarwis ini sifatnya hanya kegiatan sosial," ucapnya.

Ia mengimbau kepada para pengunjung agar dapat menjaga fasilitas pariwisata, yang telah dibangun oleh pemerintah dengan anggaran yang tidak sedikit ini.

"Pemerintah sudah mengeluarkan anggaran miliaran rupiah untuk membangun fasilitas pariwisata agar para pengunjung lebih nyaman, masa harus dirusak, marilah kita jaga bersama demi kemajuan pariwisata kita," imbaunya.

 

Editor : Muri Setiawan

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network