Pemkab Bangka Barat Bidik Rp11,8 M DAK Fisik tahun 2024 untuk Pertanian

Rizki Ramadhani
Bupati Bangka Barat, Sukirman menemui Wakil Menteri Pertanian Harvick Hasnul Qolbi. Foto: Istimewa.

BANGKA BARAT, Lintasbabel.iNews.id - Pemerintah Kabupaten Bangka Barat menyampaikan usulan proposal sebesar Rp11,8 miliar kepada Kementerian Pertanian yang rencananya akan dikucurkan melalui Dana Alokasi Khusus (DAK) Fisik 2024 mendatang.

Danas belasan miliar rupiah tersebut akan digunakan untuk mewujudkan komitmen pemerintah daerah dalam meningkatkan produksi dan produktivitas tanaman pangan, hortikultura, perkebunan, dan peternakan. 

Hal itu disampaikan langsung oleh Bupati Bangka Barat, Sukirman saat bertemu Wakil Menteri Pertanian, Harvick Hasnul Qulbi di rumah jabatan Wakil Menteri Pertanian di kawasan Pasar Minggu Jakarta Selatan, Jumat (13/5/2023) kemarin. 

"Iya, makanya saya minta kepada Kepala Dinas sebelum dilantik, kepada Pak Azmal dan Kepala Dinas Lain, harus aktif, hubungi Dirjen, hubungi Kementerian untuk perkembangan Bangka Barat," ungkap Sukirman saat diwawancara. 

Editor : Muri Setiawan

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network