PJ Gubernur Babel Dorong Kemandirian Pengelolaan Bahan Pokok di Daerah

Irwan Setiawan
Penjabat (PJ) Gubenur Bangka Belitung, Ridwan Djamaluddin. (Foto: lintasbabel.id/ Irwan Setiawan)

PANGKALPINANG, lintasbabel.id - Penjabat (PJ) Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Babel) Ridwan Djamaluddin mengatakan, untuk mengendalikan inflasi di Babel perlu adanya kemandirian pengelolaan bahan pokok. Peta jalur logistik menjadi perhatian Pemprov Kepulauan Babel. 

"Kita harus juga berfikir, kita ini tidak boleh selalu membeli dari orang lain, kita harus ada usaha internal yang kita lakukan," kata Ridwan Djamaluddin, Selasa (13/9/2022).

Menurutnya, sejauh ini di berbagai daerah yang ada Babel sudah bagus dalam mengendalikan stok pangan. 

"Kami lihat di berbagai daerah sudah bagus ada panen cabe, bawang  dan lain-lain. Namun itu harus kita lakukan secara terus menerus dan mesti harusnya tidak terlalu bermasalah kalau dilakukan secara bersama -sama dan melibatkan masyarakat," ujarnya.

Selain itu, menurutnya perlu dicermati untuk mengendalikan kenaikan harga dengan mengatahui peta jalur logistik yang memasok bahan-bahan pokok ke Babel. 

"Spesifiknya saya mau minta peta jalur logistik, misalnya cabe merah dan bawang merah kita beli dari mana, kita juga diarahkan untuk memperkuat kerjasama antar daerah. Kemaren yang ditekankan dua komoditas yaitu beras dan jagung, dimana ada beras yang bisa kita beli dengan harga yang baik ," tuturnya.

 

Editor : Muri Setiawan

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network