3. Geert Wilders
Tokoh politik dunia lain yang juga pernah menghina Islam adalah politisi Belanda, Geert Wilders. Pemimpin Partai Kebebasan itu memang diketahui sering menghina agama Islam dan Nabi Muhammad.
Publik internasional menganggap Wilders sebagai politikus paling kontroversial. Sebab, pernyataan yang dilontarkannya tak jarang menimbulkan gejolak di masyarakat. Salah satunya ketika Wilders mengadakan sayembara menggambar Nabi Muhammad yang dia umumkan di akun Twitter pribadinya.
Tak ayal, pernyataannya itu mengundang gelombang kritik dan protes. Bagi umat Islam, sosok Nabi Muhammad tidak diperkenankan untuk digambar, apalagi menuangkannya dalam bentuk kartun atau karikatur.
Atas pernyataan anti-Islam yang dilontarkannya, Wilders harus berhadapan dengan hukum. Namun, Wilders dibebaskan pengadilan dari tuduhan.
Editor : Muri Setiawan
Artikel Terkait