get app
inews
Aa Read Next : Inter Milan Tersingkir dari Liga Champions dalam Drama Adu Penalti

Inter Milan Comeback! Boyong Gelar Campione Coppa Italia 2021-2022, Chiellini Tinggalkan Juventus

Kamis, 12 Mei 2022 | 20:18 WIB
header img
il Nerazzurri menghancurkan raksasa Italia, Juventus dengan skor 4-2 di final Coppa Italia 2021-2022. (Foto: Twitter @Inter)

INTER Milan membawa pulang trophy Coppa Italia 2021-2022. il Nerazzurri menghancurkan raksasa Italia, Juventus dengan skor 4-2 di final Coppa Italia 2021-2022.

Bermain di Stadion Olimpico, Roma, Kamis (12/5/2022) dini hari WIB, duel sengit tersaji di sepanjang laga. Penentuan juara pun harus melewati babak tambahan waktu karena kedudukan 2-2 terjaga hingga akhir waktu normal.

Namun, Inter mampu tampil lebih baik sehingga keluar sebagai pemenang. Empat gol mereka dicetak oleh Nicolo Barella (6’), Hakan Calhanoglu (80’), dan Ivan Perisic (99’ + 102’).


il Nerazzurri menghancurkan raksasa Italia, Juventus dengan skor 4-2 di final Coppa Italia 2021-2022. (Foto: Twitter @Inter)

 

Jalannya Pertandingan

Babak Pertama

Inter Milan langsung tancap gas sejak pertandingan dimulai. Tim berjuluk Nerazzurri itu bermain degan tempo permainan yang cepat dan terus menebar ancaman ke gawang Juventus.

Hingga akhirnya, Inter Milan berhasil unggul 1-0 lebih dulu atas Juventus di menit tujuh lewat tendangan cantik yang dilesatkan Nicolo Barella. Tendangan jarak jauh itu membuat Mattia Perin mati kutu karena tidak bisa menghalaunya.

Meski begitu, bukan berarti Juventus tanpa perlawanan. Tim besutan Massimiliano Allegri itu mendapat peluang di menit ke-22 lewat tendangan Paulo Dybala. Namun, tendangan tersebut masih bisa ditangkap oleh kiper Inter Milan, Samir Handanovic.

Hanya berselang satu menit, Juventus lagi-lagi mendapat peluangnya lewat tendangan Dusan Vlahovic. Namun, lagi-lagi Handanovic tampil spektakuler karena mampu menepis tendangan tersebut

Kali ini, Juventus gantian mendominasi pertandingan. Mereka mampu menebar ancaman gawang Inter Milan secara bertubi-tubi. Salah satu peluangnya di menit ke-30 melalui tendangan Dybala yang masih melenceng tipis.

Memasuki lima menit akhir babak pertama, kedua kesebelasan saling jual beli serangan. Namun, belum ada gol tambahan ataupun peluang emas yang tercipta. Alhasil, Inter Milan pun unggul sementara dengan skor 1-0 atas Juventus.

Editor : Muri Setiawan

Follow Berita iNews Lintasbabel di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut