Selama tiga hari dari tanggal 27-29 Oktober 2024, para peserta akan diajak mengunjungi berbagai tempat wisata yang ada di Belitung.
Travel agents dari 5 negara berkumpul di Belitung. Foto: Istimewa.
Di hari pertama, para peserta disambut dengan adat dan budaya khas Belitung di Rumah Adat Belitung. Kemudian melanjutkan aktivitasnya dengan melukis keramik di BICA serta mengamati lutung putih di Gunung Kubing Desa Wisata Perpat.
Selanjutnya untuk dua hari ke depan, para peserta akan berkunjung ke Pantai Tanjung Tinggi, Island Hopping, Bukit Peramun, dan Pulau Leebong. Serta nantinya, akan ada diskusi dengan travel agents/travel operator serta pengurus hotel yang ada di Belitung.
Kepala UPTD Apri Yuliansyah berharap kegiatan ini dapat membantu meningkatkan kunjungan wisatawan, terutama mancanegara, sehingga dapat mempercepat pemulihan ekonomi sektor pariwisata.
Salah satu peserta yaitu, I Ketut Jaman dari Bali menjelaskan, "Mengenal destinasi itu sangat penting karena itu, melalui kesempatan ini saya dan kawan kawan mengucapkan terima kasih atas hal-hal yang sudah direncanakan."
Editor : Muri Setiawan