Dari hal itu, diperoleh empat komponen program keselarasan dengan 10 Program Pokok PKK yakni, komponen program kesehatan, pendidikan, ekonomi, dan sosial. Selanjutnya, akan ditentukan Program Prioritas yang terkait dengan fungsi empat pokja dalam kelembagaan Tim Penggerak PKK, yakni berupa Program Pola Asuh dalam Keluarga, Program Peningkatan Pendapatan Ekonomi Keluarga, Program Ketahanan Pangan Keluarga, dan Program Kesehatan Dasar Keluarga.
"Pada akhirnya, dari keempat program prioritas tersebut, harus dapat kita tentukan jenis program yang berciri khas gerakan PKK, yang akan menjadi identitas Program yang dikelola dari dan oleh Tim Penggerak PKK," harapnya.
Dari keempat jenis program atau kegiatan yang berciri khas gerakan PKK itu, semuanya mempunyai peran dalam upaya pencegahan stunting.
Editor : Muri Setiawan