Terkait aturan penggunaan masker, Budi menyerahkan segala keputusan kepada Presiden Jokowi.
"Itu tergantung bapak presiden," kata Budi.
Diberitakan sebelumnya, Presiden Jokowi menyebut bahwa pandemi covid-19 di Indonesia segera dinyatakan berakhir. Dirinya menilai bahwa saat ini pandemi covid-19 sudah berangsur mereda.
Hal tersebut disampaikan Jokowi saat memberikan sambutan pada peluncuran Gerakan Kemitraan Inklusif untuk UMKM Naik Kelas, di Gedung Smesco, Jakarta, Senin (3/10/2022).
"Pandemi memang sudah mulai mereda. Mungkin sebentar lagi juga akan kita nyatakan pandemi sudah berakhir," kata Jokowi dalam sambutannya.
Artikel ini telah diterbitkan di halaman iNews.id dengan judul "Menkes Sebut WHO Beri Izin Protokol Kesehatan Dilonggarkan"
Editor : Muri Setiawan