Diketahui pada kesempatan ini ada 79 atlet Pencak Silat yang akan bertarung, yang berasal dari tujuh perguruan di Bangka Tengah.
"Jadi kejuaran ini memang yang pertama digelar, dan ini menjadi tahap awal untuk melakukan penyeleksian yang mana nanti akan kami lakukan tahap penyeleksian kedua yang akan kami seleksi lagi dan untuk membentuk tim inti menuju Porprov Bangka Barat," kata Ketua Pelaksana Kejuaraan Pencak silat, Doni.
Ia berharap, melalui kegiatan dan kejuaran yang digelar ini bisa memotivasi para atlet untuk tetap bersemangat.
"Kemarin pas Porprov kelima yang digelar kami peringkat tiga se- Babel, mudah-mudahan kedepannya dengan upaya yang dilakukan ini bisa ditingkatkan lagi," ujarnya.
Editor : Muri Setiawan