PKS Usung Sukirman-Bong Ming Ming pada Pilkada Babar 2024

Oma Kisma
Ketua DPD PKS Bangka Barat, Samsir. Foto: Lintasbabel.iNews.id/ Oma.

BANGKA BARAT, Lintasbabel.iNews.id - Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Bangka Barat kembali mengusung petahana Sukirman dan Bong Ming Ming pada Pilkada 2024 mendatang.

Hal tersebut dikatakan Ketua DPD PKS Babar, Samsir. Menurutnya, majelis syuro DPD PKS sudah melakukan penjaringan, penyaringan, serta telah melakukan pemantauan figur yang berpotensi menang.

Dari hasil tersebut, pihaknya menyampaikan nama Bong Ming Ming yang merupakan kader PKS kembali berpasangan dengan Sukirman, telah direkomendasikan ke DPW PKS Babel yang akan diteruskan ke DPP PKS.

"Kita sudah memutuskan satu calon, meskipun sebelumnya diminta dua calon tapi untuk Bangka Barat hanya mengajukan satu calon, dan kita merekomendasikan dan sepakat mengusung Sukirman - Bong Ming Ming," ucapnya, Senin (12/8/2024).

Editor : Muri Setiawan

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network