Setelah menerima informasi tersebut, Kantor Pencarian dan Pertolongan Pangkalpinang memberangkatkan 1 tim rescue Pos SAR Belitung untuk menuju Lokasi kejadian tempat korban diduga hilang.
"Kami mengerahkan 1 tim rescue guna membantu pencarian terhadap warga yang diduga hilang saat mencari ikan di Sungai Lenggang. Info tersebut kami dapatkan dari Sekretaris Desa Lintang. Dengan berkoordinasi dengan aparat setempat, tim sar gabungan berusaha mencari korban. Semoga korban segera dapat ditemukan dalam keadaan selamat," tutur Kepala Kantor pencarian dan Pertolongan Pangkalpinang, I Made Oka Astawa, S.H., M.Si.
Hingga sore kemarin, korban yang diduga hilang belum kunjung ditemukan, tim sar gabungan yang terdiri dari Rescuer Pos SAR belitung, Polisi, BPBD Kab. Belitung, Tagana dan warga setempat terus mengupayakan pencarian terhadap korban.
Editor : Muri Setiawan
Artikel Terkait