Pj Gubernur Suganda mengungkapkan kepada pihak keluarga dalam perbincangan, jika pemerintah akan turut bertanggung jawab terhadap kondisi yang dialami Wawan. Untuk itu, ia memberikan solusi agar Wawan dapat diserahkan ke pihak RSJ, sehingga lelaki paruh baya itu akan mendapatkan perawatan medis yang laik.
"Jadi, kita bersama-sama (bertanggung jawab) biar segera bisa kita pindahkan untuk dirawat di RSJ kita. Semua biaya kita yang tanggung, kita rawat selama 6 bulan, dan selepas itu, kalau sudah normal pun tetap terus kita rehab selama 2 tahun," ujarnya.
Tetapi, tindakan medis tersebut dapat dilakukan hanya jika mendapat restu dari pihak keluarga. Untuk itu, Pj Gubernur Suganda memberikan waktu kepada pihak keluarga untuk melakukan perundingan, sehingga dapat menentukan jalan terbaik bagi kesembuhan Wawan.
"Kita masih menunggu rembuk keluarga. Mudah-mudahan dalam waktu tidak terlalu lama sudah ada jawaban, nanti Pak Lurah yang menginformasikan apakah bisa kita rawat di RSJ. Mudah-mudahan Pak Wawan bisa normal lagi seperti biasa," katanya.
Editor : Muri Setiawan
Artikel Terkait