"Semoga rangkaian pesta demokrasi 2024 nanti, baik itu Pemilu Legislatif dan Presiden tanggal 14 Februari 2024, maupun Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak pada tanggal 27 November 2024 mendatang, dapat dipersiapkan oleh teman-teman di KPU dengan matang," katanya lagi.
Saat audiensi, KPU Provinsi Kepulauan Babel memaparkan tahapan serta jadwal penyelenggaraan Pemilu dan Pilkada serentak 2024, kepada Pj Gubernur Suganda.
Dalam kesempatan itu, Ketua KPU Babel, Husin, menjabarkan setiap langkah tahapan pemilu serentak 2024, mulai dari tahapan penyelenggaraan pemilu, jadwal penyelenggaraan, pertimbangan penetapan jadwal pemungutan suara serta komponen penyelenggaraan pemilu.
"Hingga saat ini, tahapan persiapan pemilu 2024 di Kepulauan Babel, terlaksana dengan baik, saat ini proses pemilu telah masuk dalam tahapan verifikasi administrasi," ujar Husin.
Editor : Muri Setiawan
Artikel Terkait