Polri Gelar Lomba Orasi Unjuk Rasa, Juara 1 Dapat Rp50 Juta

Muri Setiawan
Aksi unjuk rasa nelayan tolak KIP di kantor PT Timah. (Foto: lintasbabel.id/ Haryanto)

JAKARTA, lintasbabel.id - Polri menggelar Lomba Orasi Unjuk Rasa, memperebutkan Piala Kapolri pada 10 Desember 2021. Perlombaan ini, dalam rangka memperingati Hari Hak Asasi Manusia (HAM) sedunia.

Kepala Divisi Humas Polri, Irjen Pol Dedi Prasetyo mengatakan, lomba bertujuan untuk memberikan ruang dan wadah kepada masyarakat dalam menyampaikan aspirasi dan ekspresinya.

"Sekaligus memberikan edukasi kepada masyarakat cara menyampaikan aspirasi sesuai dengan aturan dan hukum yang berlaku," ujar Dedi di Jakarta, Rabu (24/11/2021).

Dia menyampaikan, tema besar perlombaan tentang memperingati Hari HAM dengan subtema bebas. Peserta, kata dia dibebaskan untuk menyampaikan orasi dalam bentuk kritik ataupun masukan yang membangun.

Menurutnya, kegiatan orasi ini merupakan komitmen Polri menghargai aspirasi dari masyarakat yang merupakan salah satu dari HAM. Hal ini sebagaimana tertuang dalam UUD NRI Tahun 1945 Pasal 28 dan Undang-Undang Nomor 9 Tahun 1998 tentang Kemerdekaan Menyampaikan Pendapat di Muka Umum.

"Polri selalu menghormati dan menghargai HAM dalam bentuk mengawal demokrasi dengan melindungi warga negara yang menyampaikan pendapat di muka umum," katanya.

Editor : Muri Setiawan

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network