PANGKALPINANG, lintasbabel.id - Kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) mulai diikuti dengan lonjakan harga sejumlah kebutuhan pokok di pasaran. Penjabat (PJ) Gubenur Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Ridwan Djamaluddin mempersilahkan para pelaku usaha untuk melakukan penyesuaian harga tetapi jangan oportunistik atau mengambil keuntungan sendiri yang tinggi.
"Terkait dengan harga, saya mengimbau kepada pelaku usaha silahkan untuk melakukan penyesuaian (harga_red), jangan terlalu oportunistik, jangan mengambil kesempatan dalam konteks mencari keuntungan di sela-sela kesempitan," kata Ridwan Djamaluddin, Senin (12/9/2022).
Ia juga menyampaikan bahwa ketika pemerintah sudah membuat kebijakan, pasti tidak akan memberatkan masyarakat
"Bahwa ada dinamika pasar itu selalu terjadi, mudah-mudahan tidak terlalu lama, kemudian stabil kembali," ujarnya.
Editor : Muri Setiawan
Artikel Terkait