get app
inews
Aa Read Next : Akhiri Kunjungan Kerja di Babel, Begini Kesan Wapres Ma'ruf Amin

Kasus Covid 19 Basel : Awal Tahun 56, Kini Jadi 2.694 Kasus

Sabtu, 14 Agustus 2021 | 20:31 WIB
header img
Update kasus Covid 19 Kabupaten Bangka Selatan.

BANGKA SELATAN, lintasbabel.id - Memasuki bulan ke-8 tahun 2021, angka kasus Covid 19 di Kabupaten Bangka Selatan melonjak menjadi 2.694 kasus. Padahal kasus Covid 19 di awal tahun ini hanya mencapai 56 Kasus.

44,6 persen kenaikan kasus tersebut terjadi di masa penerapan PPKM Level 3 sejak 26 Juli lalu hingga saat ini dengan angka kasus mencapai 1.338 kasus, dimana sebanyak 795 orang masih dalam perawatan.

Kendati demikian, kasus Covid 19 di Kabupaten Bangka Selatan masih menempati peringkat kasus terendah se Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.

Lonjakan kasus hingga bulan ke-8 tahun 2021 cukup membuat tenaga kesehatan kewalahan, mengingat banyaknya pasien yang harus dirawat secara intensif di beberapa rumah sakit.

Pemkab Bangka Selatan terus berupaya melakukan penanganan secara serius guna menekan lonjakan kasus Covid 19.

Mulai dari menambah tempat perawatan di 2 Rumah Sakit milik Pemkab Bangka Selatan, hingga mengaktifkan kembali gedung Karantina Kabupaten untuk dijadikan tempat Isolasi Terpadu (Isoter) bagi warga yang terpapar Covid 19.

Tak hanya itu, dukungan anggaran juga terus dikucurkan Pemkab Bangka Selatan untuk menangani wabah pandemi ini.

Imbauan serta Operasi Yustisi secara humanis gencar dilakukan oleh petugas, dengan harapan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat dalam menerapkan protokol kesehatan dengan benar saat beraktivitas.

Juru Bicara Satgas Penanganan Covid 19 Bangka Selatan, Supriyadi mengatakan, lonjakan kasus Covid 19 tersebut disebabkab karena adanya tracking secara masif akhir-akhir ini.

"Jadi amanah PPKM level 3 ini mengharuskan kami untuk melakukan tracking secara masif, makanya angka kasus Covid 19 di Bangka Selatan melonjak drastis," katanya.

Sementara itu, Bupati Bangka Selatan Riza Herdavid mengajak masyarakat untuk sama-sama menangani pandemi ini dengan menerapkan Protokol Kesehatan dengan benar.

"Akan jadi percuma jika hanya pemerintah dan petugas kesehatan yang gencar menangani pandemi ini. Kesadaran masyarakat akan sangat membantu dalam menekan lonjakan kasus covid 19 ini. Meskipun angka kasus di kita masih terendah se Babel, kita tidak boleh lengah. Saya tidak mau masyarakat saya banyak yang menjadi korban nantinya. untuk itu tolong bantu kami dalam menegakkan prokes dengan benar, itu saja harapan kami," ujar Riza. 

 

Editor : Muri Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut