get app
inews
Aa Text
Read Next : 40 Pelaku UMKM di Bangka Barat Diberikan Pelatihan Inovasi dan Higienitas Kuliner

15 Makanan Khas Bangka Belitung, Nomor 13 Paling Banyak Disukai Anak Tongkrongan

Selasa, 30 April 2024 | 21:09 WIB
header img
Otak-Otak, makanan khas Bangka Belitung. Foto: iNews.id

3. Mie Kuah Ikan


Mie Kuah Ikan, makanan khas Babel. Foto: Istimewa.
 

Makanan khas Babel berikutnya adalah Mie Kuah Ikan. Seperti namanya, makanan ini bahan utamanya adalah mie. 

Mie yang digunakan kebanyakan adalah mie basah yang banyak dijumpai di pasar tradisional. Untuk bumbunya, digunakan daging ikan segar yang sudah digiling, dicampur dengan bumbu lainnya, lalu ditumis dan ditambahkan air, sebagai kuahnya.

Bumbu kuah ikan ini kemudian dituangkan di atas mie. Mie kuah ikan sangat nikmat disantap di waktu pagi atau siang hari. Anda bisa mencicipi menu yang satu ini di warung-warung mie yang tersebar di beberapa wilayah di Babel.

 

4. Mie Koba


Tempat kuliner di Pangkal Pinang Bangka Belitung, Mie Koba Iskandar. Foto: Dokumen Febri Purwoandhika.
 

Makanan khas Babel yang juga tak kalah enaknya adalah Mie Koba. Ya, mie ini sesuai dengan namanya berasal dari Kota Koba, Kabupaten Bangka Tengah. 

Mie Koba tidak jauh berbeda dengan Mie Kuah Ikan. Hanya saja yang membedakannya adalah bumbu kuahnya terbuat dari Ikan Tenggiri yang sudah ditumis dengan bumbu-bumbu, lalu direbus.

Selain itu, Mie Koba biasanya juga ditambah dengan telor ayam rebus. Anda yang tertarik mencicipi Mie Koba dapat datang langsung ke gerainya yang terletak di Jalan Balai Kota Pangkalpinang. Atau jika berkesempatan, dapat langsung ke pusatnya di Kota Koba.

Editor : Muri Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut