get app
inews
Aa Read Next : Partai Gerinda Buka Pendaftaran Bakal Calon Bupati Bangka Barat 2024

2 Atlet Tinju Bangka Barat Berhasil Bawa Pulang Medali Emas

Minggu, 27 Agustus 2023 | 17:31 WIB
header img
Aksi atlet tinju di Porprov VI Babel. Foto: Istimewa.

BANGKA BARAT, Lintasbabel.iNews.id - Cabang olahraga (Cabor) Tinju di Porprov VI Babel sudah memasuki babak final, sebanyak 5 partai dipertandingkan di Lapangan Gelora Mentok, Kabupaten Bangka Barat, pada Sabtu (26/8/2023) malam. 

Dua petinju Bangka Barat atas nama Wahyu Deriyansyah Ramadhani pada kategori Men's Bantam, serta Muhammad Barokah dengan kategori Men's Light Middle berhasil memetik medali emas.

Usai pertandingan Wahyu mengatakan kemenangan yang didapat berkat doa dan dukungan orang terdekat serta arahan dari pelatih yang paling berkontribusi hingga ia berhasil mendapatkan medali emas.

"Apa yang dikatakan sama Pelatih, kita ikuti saja. Semua bisa dilihat Pelatih, jika sakit, jika atau apapun lah, semua bisa Pelatih urus. Yang penting, kita ikuti apa yang dikatakan oleh Pelatih dan para Pengurus," tuturnya. 

Adapun rekapitulasi hasil pertandingan final tinju malam ini adalah sebagai berikut:

1. Kategori Men's Light Fly, Sopandi (Bangka Tengah) melawan Muhammad Akikoh (Belitung). Pertandingan dimenangkan oleh Sopandi. 

2. Kategori Men's Bantam, Wahyu Deriyansyah Ramadhani (Bangka Barat) melawan Irfan Lebriani (Bangka Tengah). Pertandingan dimenangkan oleh Wahyu Deriyansyah Ramadhani. 

3. Kategori Women's Light Fly, Cinderella (Belitung) melawan Astari (Bangka Tengah). Pertandingan dimenangkan oleh Astari. 

4. Kategori Women's Fly, Felisyha (Pangkalpinang) melawan Mika Yuliani (Bangka Selatan). Pertandingan dimenangkan oleh Mika Yuliani. 

5. Kategori Men's Light Middle, Muhammad Barokah (Bangka Barat) melawan Antoni (Bangka Tengah). Pertandingan dimenangkan oleh Muhammad Barokah. 

"Malam ini terdapat lima partai final, pertandingan cabor tinju ini akan terus berlangsung hingga tanggal 29 Agustus 2023 mendatang," kata Technical Delegate Cabor Tinju, Iqbal. 

 

Editor : Muri Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut