PHNOM PENH, Lintasbabel.iNews.id - Timnas Indonesia U-22 berhasil mencetak 2 gol di babak pertama laga Final SEA Games 2023, kontra Timnas Thailand U-22, Selasa (16/5/2023) malam. Kedua kesebelasan bertanding di Stadion Olimpiade, Selasa (16/5/2023) malam WIB. 2 gol Garuda Muda dicetak oleh Ramadhan Sananta di menit ke-21 dan 45+5.
Jalannya Pertandingan
Timnas Indonesia langsung mengambil inisiatif serangan terlebih dulu di menit-menit awal. Namun, tidak ada tembakan yang tepat sasaran hingga menit kelima.
Di menit ketujuh, Ernando Ari mengambil keputusan dengan meninggalkan gawangnya dan melakukan tekel kepada pemain Thailand. Beruntung, wasit hanya mengganjarnya dengan kartu kuning, bukan kartu merah.
Dari situasi tersebut, Thailand hampir menciptakan gol. Namun untungnya, Alfeandra Dewangga berhasil menanduk bola keluar lapangan.
Lima menit berselang, Thailand kembali mengancam. Teerasak Poephimai mendapatkan umpan terobosan. Beruntung, Ernando Ari masih mampu menyangkalnya.
Di menit ke-18, Komang Teguh melakukan percobaan dengan melepaskan tembakan spekulasi dari jarak jauh. Bola tidak menemui sasaran, namun hanya melesat tipis di atas gawang.
Tiga menit berselang, Timnas Indonesia U-22 berhasil membuka skor melalui Ramadhan Sananta. Alfeandra Dewangga mengambil alih tugas Pratama Arhan sebagai pelempar jauh dan Sananta berhasil menanduk bola tersebut untuk menciptakan gol pembuka.
Menit ke-35, Witan Sulaeman memberi ancaman dengan pergerakannya dari sayap kiri. Dia melepaskan tembakan dari pinggir kotak penalti, namun masih bisa diamankan oleh kiper Thailand dengan baik.
Thailand mendapatkan tendangan bebas di posisi strategis di menit ke-45. Tendangan bebas gagal namun ada serangan berbahaya setelahnya. Beruntung, Ernando Ari sukses meredamnya.
Jelang menit-menit terakhir, Timnas Indonesia U-22 sukses menambah gol melalui gol kedua Ramadhan Sananta. Dia melepaskan tembakan spekulasi dari luar kotak penalti yang tak mampu dihentikan kiper Thailand.
Saksikan babak kedua Final SEA Games 2023 Timnas Indonesia U-22 vs Timnas Thailand U-22 di live streaming Vision+ atau RCTI+
Susunan Pemain Timnas Indonesia U-22 vs Timnas Thailand U-22
Timnas Indonesia U-22 : Ernando Ari; Bagas Kaffa, Rizky Ridho, Komang Teguh, Haykal Alhafiz; Taufany Muslihuddin, Alfeandra Dewangga, Witan Sulaeman; Fajar Fathur Rahman, Ramadhan Sananta, Marselino Ferdinan.
Pelatih : Indra Sjafri
Timnas Thailand U-22 : Soponwit Rakyart, Airfan Doloh, Bukkoree Lemdee, Chatmongkol Rueangthanarot, Jonathan Khemdee, Songchai Thongcham, Channarong Promsrikaew, Teerasak Poeiphimai, Achitpol Keereerom, Settasit Suvannaseat, Chayapipat Supunpasuch
Pelatih: Issara Sritaro
Editor : Muri Setiawan