get app
inews
Aa Text
Read Next : Bong Ming Ming Tanggapi Kasus Persetubuhan yang Melibatkan Anak di Bawah Umur

Hasil Babak Pertama Final SEA Games 2023 Indonesia U-22 vs Thailand U-22: Garuda Muda Unggul 2-0

Selasa, 16 Mei 2023 | 20:34 WIB
header img
Ramadhan Sananta, mencetak 2 gol bagi Timnas Indonesia U-22 di babak Final SEA Games 2022 vs Thailand U-22. Foto: Twitter/ PSSI.

Di menit ke-18, Komang Teguh melakukan percobaan dengan melepaskan tembakan spekulasi dari jarak jauh. Bola tidak menemui sasaran, namun hanya melesat tipis di atas gawang.

Tiga menit berselang, Timnas Indonesia U-22 berhasil membuka skor melalui Ramadhan Sananta. Alfeandra Dewangga mengambil alih tugas Pratama Arhan sebagai pelempar jauh dan Sananta berhasil menanduk bola tersebut untuk menciptakan gol pembuka.

Menit ke-35, Witan Sulaeman memberi ancaman dengan pergerakannya dari sayap kiri. Dia melepaskan tembakan dari pinggir kotak penalti, namun masih bisa diamankan oleh kiper Thailand dengan baik.

Thailand mendapatkan tendangan bebas di posisi strategis di menit ke-45. Tendangan bebas gagal namun ada serangan berbahaya setelahnya. Beruntung, Ernando Ari sukses meredamnya.

Jelang menit-menit terakhir, Timnas Indonesia U-22 sukses menambah gol melalui gol kedua Ramadhan Sananta. Dia melepaskan tembakan spekulasi dari luar kotak penalti yang tak mampu dihentikan kiper Thailand.

Editor : Muri Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut