DOHA, Lintasbabel.iNews.id - Kuda hitam Maroko secara mengejutkan menumbangkan tim kuat Belgia 2-0, dalam lanjutan laga Grup F Piala Dunia 2022 Qatar. Gol kemenangan Maroko dicetak Abdelhamid Sabiri dan Zakaria Aboukhlal di babak kedua.
Duo supersub alias pemain pengganti yang masuk pada paruh kedua pertandingan, menjadi sosok penghancur pasukan Belgia. Sekaligus membuat armada Roberto Martinez harus melakoni duel wajib menang kontra tim kuat lainnya Kroasia, untuk bisa lolos ke fase knock out.
Abdelhamid Sabiri dan Zakaria Aboukhlal adalah dua pemain pengganti yang baru dimainkan pada penit ke-68 dan ke-73 bersama tiga pemain lainnya. Hanya butuh 5 menit bagi Abdelhamid Sabiri untuk mencatatkan namanya di papan skor. Sementara Zakaria Aboukhlal menggenapi kemenangan Maroko pada masa injury time.
Kemenangan ini membuat Maroko memastikan satu tempat di babak 16 besar walaupun baru mengumpulkan 4 poin, sama dengan poin yang dimiliki Kroasia di puncak klasemen Grup F. Pasalnya Belgia dan Kroasia harus saling sikut dan hanya salah satu yang memungkinkan untuk lolos ke babak selanjutnya. Sementara Maroko akan menghadapi Kanada yang sama sekali belum memiliki poin.
Apapun hasil yang diraih Maroko maupun hasil duel Kroasia-Belgia, setidaknya posisi runner up sudah berada dalam genggaman Hakim Ziyech dan kawan-kawan. Maroko sudah resmi menjadi tim kedua yang memastikan lolos ke babak 16 besar setelah Perancis.
Editor : Muri Setiawan