get app
inews
Aa Text
Read Next : Lolos jadi Anggota DPRD Basel, Rusi Sartono Dipercaya oleh Gerindra Emban Jabatan Wakil Ketua

Maulid Nabi Muhammad, Mahasiswa IAIN SAS Babel, Gelar Perlombaan di Bangka Selatan

Sabtu, 22 Oktober 2022 | 21:20 WIB
header img
Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Desa Pasir Putih Bangka Selatan. Foto : istimewa

PANGKALPINANG, Lintasbabel.iNews.id - Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW, Mahasiswa IAIN SAS Bangka Belitung (Babel) gelar berbagai kegiatan keagaaman. Kegiatan tersebut dilakukan Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN), di Desa Pasir Putih, Kabupaten Bangka Selatan, Sabtu (22/10/2022). 

"Kegiatan ini bertujuan untuk melestarikan kebudayaan peringatan maulid Nabi Muhammad dan tentunya ada nilai-nilai toleransi yang ingin dicapai," kata Ketua KKN Maulana Malik Ibrahim. 

Maulana menilai kegiatan ini selaras dengan tema KKN yang mereka laksanakan dengan tema Moderasi Beragama. 

"Kami mencoba mengaktualisasinya melalui momentum peringatan hari lahir Nabi Muhammad SAW dengan mengajak para remaja, anak-anak yang ada di ruang lingkup Desa Pasir Putih untuk memeriahkan dengan perlombaan," ujarnya. 

Menurutnya kegiatan akan melibatkan semua pihak bukan hanya mahasiswa, tetapi juga pemuda - pemuda sekitar juga ikut terlibat. 

"Besar harapan kami agenda yang seperti ini terus berlanjut, guna memupuk ke-imanan para anak-anak yang nantinya akan melanjutkan generasi yang akan datang," tuturnya. 

Editor : Haryanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut