Dari sini, Prabowo menyinggung bagaimana Indonesia ingin berperan dalam menyelesaikan konflik, sebagai salah satu negara anggota Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB). Ia pun menegaskan jika Indonesia berada dalam posisi yang jelas dengan menentang invasi Rusia. Namun, proposal yang diajukan adalah demi kedamaian dunia.
"Aku tidak mengatakan sisi mana yang benar, mana yang salah, karena posisi Indonesia sangat jelas, di PBB kami memvoting menentang invasi Rusia," kata Pabowo Subianto.
"Kita tidak berbicara tentang mana yang salah, mana yang benar. Saya hanya mengusulkan, kita bisa memasukkan sebuah resolusi konflik, dan secara historis ini sudah pernah diakukan," katanya.
"Kami di Asia punya pengalaman dalam konflik peperangan. Bahkan lebih, lebih parah. Lebih ngeri dengan apa yang terjadi seperti apa yang dialami Ukraina. Kami tahu peperangan, kita ingin memecahkan, kita ingin membantu, tetapi terserah khalayak umum," katanya menambahkan.
Editor : Muri Setiawan
Artikel Terkait