MOSCOW, Lintasbabel.iNews.id - Majelis Rendah Rusia mengajukan usulan untuk melakukan amandemen yang melarang seluruh hal yang berkaitan dengan ICC (International Criminal Court /Mahkamah Pidana Internasional) di wilayah Rusia.
bicara Majelis Rendah Rusia, Vyacheslav Volodin dalam saluran telegramnya mengusulkan rancangan amandemen tersebut pada hari Sabtu, 25 Maret 2023.
Selain mengusulkan pelarangan terhadap seluruh aktifitas ICC di Rusia, Volodin juga mengusulkan untuk menjatuhkan hukuman terhadap siapapun yang memberikan dukungan dan bantuan terhadap ICC.
"Penting untuk mengembangkan amandemen yang melarang aktivitas ICC di tanah kami dan mempertimbangkan hukuman untuk setiap bantuan atau dukungan kepada ICC," kata Volodin.
Editor : Muri Setiawan
Artikel Terkait