Profil Rafael Alun Trisambodo, Pejabat DJP yang Hartanya Hampir Menyamai Menkeu Sri Mulyani

Muri Setiawan/ Net Lintasbabel.iNews.id
Profil Rafael Alun Trisambodo yang ternyata punya harta kekayaan hampir menyamai Menkeu Sri Mulyani. Dia dicopot dari jabatannya di DJP Kemenkeu, imbas ulah anaknya. Foto: kolase MPI/DJP

Punya Harta Fantastis

Selain jabatan mentereng yang di embannya, harta kekayaan yang dimiliki Rafael saat ini tengah menjadi bahan pembicaraan. Berdasarkan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggaran Negara (LHKPN) tahun 2021, total kekayaannya mencapai Rp56 miliar lebih.

Harta tersebut berasal dari tanah dan bangunan yang tersebar di beberapa daerah, mulai dari Jakarta, Manado, dan Sleman, dengan nilai total Rp 51,93 miliar. 

Selain itu, ada juga kepemilikan alat transportasi dan mesin yang mencapai Rp425 juta, harta bergerak Rp420 juta, surat berharga Rp 1,55 miliar, kas dan setara kas Rp 1,34 miliar, dan harta lainnya Rp419 juta. Dalam laporannya, Rafael diketahui tidak memiliki utang.

Menariknya lagi, harta Rafael ini beda tipis dari total harta kekayaan milik Menkeu Sri Mulyani yang tercatat di LHKPN yakni sebesar Rp58 miliar, dengan utang senilai Rp9.2 miliar.

Dalam perkara kasus penganiayaan yang dilakukan putranya, mobil Rubicon senilai Rp1,5 miliar lebih yang dipakai sang anak ternyata tidak dilaporkan dalam LHKPN Rafael.

Editor : Muri Setiawan

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3 4

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network