Bantah KUHP Baru untuk Sambo, Mahfud MD : Itu Hanya Fitnah

Irwan Setiawan
Menko Polhukam Mahfud MD mengatakan bahwa tudingan RKUHP untuk kasus Sambo adalah fitnah. Foto: Antara.

PANGKALPINANG, Lintasbabel.iNews.id - Viral di media sosial vonis mati dalam Kitab Undang-undang Hukum Pidana (KUHP) terbaru, dirancang untuk terdakwa Ferdy Sambo. Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD menyebut itu adalah fitnah kepada Mendagri dan Wamenkumham.

Pernyataan tersebut disampaikan Mahfud MD dalam cuitan di laman twitter resmi miliknya @mohmahfudmd, Kamis (16/2/2023).  

"Ini seperti fitnah kepada Mendagri dan Wamenkum-HAM. Nyatanya draf isi RKUHP bahwa hukuman mati bisa diubah seumur hidup sudah disepakati bertahun-tahun sebelum ada kasus Sambo," kata Mahfud.

Lebih lanjut dia mengatakan, Kitab Undang-undang Hukum Pidana (KUHP) tersebut akan berlaku 3 tahun lagi. 

"Lagipula RKUHP baru berlaku 3 tahun lagi dan menurut  RKUHP itu, perubahan hukuman harus ada dalam vonis hakim. Di vonis tidak ada kok," ucapnya. 

Editor : Muri Setiawan

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network