LONDON, Lintasbabel.iNews.id - Rekap transfer musim dingin Liga Inggris 2022/2023, akan dibahas dalam artikel ini. Bursa jendela transfer musim dingin memang masih cukup panjang dan berlangsung hingga 31 Januari 2023.
Namun sejumlah klub liga Inggris sudah membungkus beberapa pemain idamannya, termasuk bintang PSV Eindhoven yang diidam-idamkan Manchester United tetapi ditelikung Liverpool.
20 klub kontestan liga Inggris memulai perburuannya untuk memperkuat armada mengarungi sisa musim 2022-2023.
Raksasa Inggris Liverpool menjadi klub liga Inggris perdana yang memastikan satu buruannya sukses digaet dan diboyong ke Anfueld.
The Kop Liverpool berhasil mempecundangi seteru abadinya Manchester United dengan mengunci transfer Cody Gakpo dari PSV dengan mahar 35 juta Euro. Padahal pemain yang berposisi sebagai pemyerang tengah ini sebelumnya cukup santer dikaitkan dengan the Red Devils.
Di Liverpool, pemain berusia 23 tahun dan berkebangsaan Belanda ini, dikontrak selama 5 tahun. Kehadiran Gakpo akan memanaskan persaingan starting eleven Liverpool yang sudah berisikan sejumlah nama besar seperti Roberto Firmino, Darwin Nunez Luis Diaz, Oxlade Chamberlain, M. Salah, dan Diogo Jota.
Disisi London, Westham United berhasil mengamankan tandatangan bek muda Brazil Luizao yang didatangkan dari Sao Paulo. Center bek yang baru berusia 20 tahun ini mendapat kontrak jangka panjang hingga 2026.
Kehadiran Luizao diharapkan dapat menambal rapuhnya pertahanan dan menyelamatkan pasukan Mark Robson dari jurang degradasi musim ini.
Hingga pekan ke-19 the Hammers masih berkutat di posisi ke-17 dengan koleksi poin 14 sama dengan poin yang dimiliki Nothingham Forest yang ada di posisi ke-18.
Gustavo Scarpa menjadi nama baru yang didatangkan dari Brazil di liga Inggris musim ini. Nothingham Forest resmi mendatangkan gelandang serang ini dari Palmeiras.
Sedangkan Wolverhampton Wanderers memilih mendatangkan Mathes Cunha dengan status pinjaman dari Atletico Madrid.
Editor : Haryanto
Artikel Terkait