BANGKA SELATAN, lintasbabel.id - Pelajar Muhammadiyah Toboali Kabupaten Bangka Selatan, melakukan aksi penggalangan dana guna membantu korban letusan Gunung Semeru Lumajang Jawa Timur dan korban angin Puting Beliung di Desa Becah Kecamatan Airgegas Kabupaten Bangka Selatan.
Aksi kemanusiaan yang melibatkan pelajar SMP dan SMA Muhammadiyah Toboali itu, digelar di beberapa titik di Kota Toboali Bangka Selatan, Jumat (10/12/2021).
Pengawas aksi yang juga guru di SMA Muhammadiyah Toboali, Riki Adrian mengatakan, Sebelumnya aksi penggalangan dana tersebut telah dilakukan di Sekolah dengan menggalang dana di kalangan pelajar.
"Tadi pagi kami juga sudah menggalang dana dari pelajar di sekolah kami dan siangnya kami lanjutkan lagi aksi penggalangan dana ini dibeberapa titik di Toboali," katanya, Jumat (10/12/2021).
Hasil dari penggalangan dana tersebut, kata dia akan disalurkan kepada korban letusan Gunung Semeru Lumajang dan Puting Beliung di desa Bencah Airgegas melalui Lazismu.
"Nanti hasilnya akan kami kumpulkan melalui Lazismu untuk selanjutnya disalurkan kepada korban bencana alam di dua lokasi tersebut," ucapnya.
Editor : Muri Setiawan
Artikel Terkait