BANGKA, lintasbabel.id - Salah satu tersangka pencurian spesialis bobol rumah dihadapan polisi, mengaku hasil barang-barang curian tersebut sudah dijual ke Palembang Sumatera Selatan dan digunakan untuk berfoya-foya.
"Kalau dari hasil kami nyuri di Kelurahan Kenanga, emasnya sudah kami jual pak ke Palembang, uangnya sudah kita bagi-bagi, ada yang beli HP, ada juga yang digunakan untuk keperluan sehari-hari, biaya kami menginap di hotel, jadi biasanya kami, kalau sudah berhasil mencuri, barang-barangnya langsung kami bawa ke Palembang, langsung dijual disana," aku tersangka Deni.
Tersangka juga mengaku, sebagian barang-barang hasil curian belum sempat terjual.
"3 unit Laptop itu kami curi di Koba, tapi belum sempat dijual, rencananya habis dari Belinyu ini kami mau nyebrang, mau jual barang-barang ini (laptop), tapi belum sempat dijual, kami keburu ditangkap," ungkap tersangka.
Editor : Muri Setiawan
Artikel Terkait