KALIMANTAN TENGAH, lintasbabel.id - Banjir yang melanda Kota Palangka Raya, Provinsi Kalimantan Tengah, pada Kamis (23/9/2021), menelan korban jiwa. Seorang bocah balita berusia 4 tahun di Kecamatan Pahandut, tewas tenggelam saat rumahnya kebanjiran.
Kapolsek Pahandut, AKP Erwin Togar Haasian Situmorang mengatakan, balita laki-laki itu, ditemukan sudah dalam kondisi meninggal dunia, di rumah kawasan padat penduduk yang dilanda banjir.
"(Meninggal) karena tenggelam," kata Erwin, Kamis (23/9/2021).
Erwin menjelaskan, balita tersebut ditinggal ibunya di rumah sendirian untuk berbelanja. Sementara sang ayah pergi bekerja ke Desa Bukit Rawi, Kabupaten Pulang Pisau.
Saat ditinggalkan kedua orang tuanya, balita tersebut sedang tertidur lelap seorang diri dalam rumah. Namun, sang ibu tidak menemukan anak lelakinya di tempat tidur, ketika pulang ke rumah.
Dalam kondisi panik, sang ibu kemudian berusaha mencari anaknya, dan menemukan anaknya mengapung di kolong rumah yang kebanjiran.
"Melihat anaknya dalam kondisi mengambang, si ibu langsung melompat untuk menyelamatkan anaknya. Kemudian dibantu tetangganya korban dilarikan ke RS TNI AD, namun nyawanya sudah tidak bisa tertolong," kata Erwin.
Dia menambahkan, jenazah korban dimakamkan di Tempat Permakaman Umum di Jalan Telawang Raya, Kelurahan Tanjung Pinang.
Editor : Muri Setiawan