get app
inews
Aa Text
Read Next : Soal Sengketa Pileg 2024, Pihak Andi Kusuma Minta Penegakan Hukum Objektif

Polres Bangka Gelar Vaksinasi di Ponpes Islamic Center

Jum'at, 03 September 2021 | 16:19 WIB
header img
Polres Bangka menggelar Vaksinasi di Pondok Pesatren (Ponpes) Bahrul Ulum Islamic Center Sungailiat, Jumat (3/9/2021) pagi. (Foto: lintasbabel.id/ Maulana)

SUNGAILIAT, lintasbabel.id - Polres Bangka menggelar Vaksinasi di Pondok Pesatren (Ponpes) Bahrul Ulum Islamic Center Sungailiat, Jum'at (3/9/2021) pagi. Kegiatan Vaksinasi dipimpin langsung Kabag Ops Polres Bangka, Kompol Ricky Dwiraya Putra,.Sik.

Pada kegiatan vaksinasi kali ini, diberikan sebanyak 104 Vaksin Jenis Sinovac, kepada para santri dan penghuni Ponpes.

"Kegiatan dan interaksi di Pondok Pesantren sangat tinggi, jadi sangat penting bagi penghuni pondok mendapatkan vaksin untuk menciptakan herd immunity, karena penularan dan penyebaran Covid 19 masih terjadi saat ini," ungkap Kompol Ricky Dwi Raya Putra.

Kkegiatan Vaksinasi yang dilaksanakan di Ponpes Bahrum Ulum ini, juga turut dihadiri Kapolsek Sungailiat, Iptu Rere dan Kasi Propam Polres Bangka, Iptu Arief.

Dalam kesempatan itu juga, Kabag Ops mengimbau kepada penghuni Pondok Pesantren agar tetap menjaga Protokol Kesehatan Covid-19,  mulai dari menggunakan masker, mencuci tangan serta menjaga jarak dan mejauhi kerumunan.

"Cara untuk menekan penyebaran dan penularan Covid-19, adalah tetap melaksanakan prokes covid 19 dalam beraktivitas," ujarnya.

 

Editor : Muri Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut