get app
inews
Aa Text
Read Next : Irwasum Mabes Polri Periksa Polres Bangka Barat, Buntut Brimob Tembak Mati Warga

IJTI Basel akan Beri Reward Kepada 3 Desa Tertinggi Partisipasi Pemilih Pilkada 2024 Bangka Selatan

Selasa, 26 November 2024 | 21:54 WIB
header img
Korda IJTI Basel masang spanduk ajakan kepada warga di Bangka Selatan untuk datang ke TPS pada hari pencoblosan Pilkada Serentak, Rabu, 27 November 2024. Foto: Istimewa.

BANGKA SELATAN, Lintasbabel.iNews.id - Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI) Korda Bangka Selatan (Basel), akan memberikan reward atau penghargaan kepada 3 desa tertinggi partisipasi pemilih pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 di Kabupaten Bangka Selatan.

Ketua Korda IJTI Bangka Selatan, Wiwin Suseno mengatakan, pemberian reward tersebut bertujuan untuk memotivasi seluruh komponen desa di Bangka Selatan, agar dapat meningkatkan partisipasi pemilih di desa masing-masing.

"Upaya menyukseskan pilkada ini bukan hanya peran peserta dan penyelenggara saja, tapi peran seluruh komponen daerah salah satunya jurnalis. Makanya, pada pilkada serentak kali ini, selain mengajak masyarakat untuk menggunakan hak pilih pada hari Rabu 27 November 2024 melalui berbagai media, kami juga memberikan motivasi kepada kawan-kawan di desa untuk berlomba-lomba meningkat partisipasi pemilih dengan memberikan reward kepada 3 desa tertinggi partisipasi pemilih," katanya, Selasa (26/11/2024). 

Editor : Muri Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut