BELITUNG TIMUR, lintasbabel.id - Pengusaha warung kopi (warkop) mengeluhkan kenaikan harga gas elpiji ukuran 12 kilogram (Kg) non subsidi, dari Rp190 ribu menjadi Rp225 ribu pertabung.
Komar pemilik salah satu warkop di Kecamatan Kelapa Kampit, Kabupaten Belitung Timur (Beltim), Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel), menyampaikan kenaikan harga gas 12 Kg sudah berlangsung selama sepekan lebih.
Untuk kebutuhan warung kopinya, Komar mengaku menghabiskan tiga tabung gas 12 Kg setiap minggunya. Sebagai antisipasi agar tidak kehabisan gas elpiji, dia selalu menyetok 5 tabung gas 12 Kg di Warkopnya.
Menurutnya berkenaan dengan ketersedian gas 12 Kg, sejauh ini tidak sulit menemukannya di Kelapa Kampit.
"Ada kenaikan ya jelas berat lah, tetap berpengaruh. Naik Rp20.000 (gas 12kg). Kami juga tidak bisa serta merta langsung menaikan harga kopi kan, tidak mungkin. Apalagi masa pandemi sekarang," ujar Komar kepada wartawan, Rabu (9/10/2022).
Editor : Muri Setiawan