Oleh karena itu, mantan Kapolda Sultra ini meminta kejadian seperti ini untuk dapat menjadi pelajaran bagi seluruh personel Polri khususnya di Polda Babel
"Momen seperti ini menjadi introspeksi diri kita, apakah kita masih terbuai dengan kesalahan-kesalahan kita. Mari kita merenung dan meresapi kesalahan apa saja yang telah kita perbuat," tuturnya.
Tak hanya itu, pimpinan Polda Babel ini mengajak seluruh personel agar dapat membenahi diri dan mengikuti aturan-aturan yang benar serta tidak melakukan pelanggaran yang dapat menurunkan martabat Polri.
"Saya minta personel tidak terlibat dalam penyalahgunaan narkoba dan peredaran narkoba, minimalisir pelanggaran disiplin, sehingga dapat menurunkan martabat Polri," ujarnya.
"Tentunya dalam agenda yang mendatang, yakni Pemilu, saya minta juga jaga netralitas selama masa pemilu 2023-2024 berlangsung dan terakhir jaga kehormatan pribadi, keluarga dan Institusi kebanggaanmu," kata Kapolda.
Editor : Muri Setiawan