PANGKALPINANG, Lintasbabel.iNews.id - Indonesia kaya akan beragam tanaman obat, salah satunya daun kelor. Masyarakat Indonesia, bukan hanya memanfaatkan daun kelor sebagai sayuran seperti lalapan, tetapi juga sebagai obat.
Manfaat daun kelor untuk kesehatan memang sudah terkenal sebagai obat herbal. Daun kelor (Moringa Oleifera) sejak lama digunakan sebagai obat tradisional yang baik untuk mencegah kanker dan menjaga tekanan darah.
Dalam hal ini dipengaruhi oleh kandungannya yang baik untuk kesehatan seperti antioksidan dan berbagai nutrisi lainnya. Antioksidan yang ada dalam kandungan daun kelor, antar lain vitamin C, beta karoten, quercetin, dan chlorogenic acid.
Lantas, apa saja manfaat daun kelor untuk kesehatan? Berikut adalah ulasannya.
Manfaat Daun Kelor bagi Kesehatan
1. Kandungan antioksidan yang tinggi
Antioksidan merupakan senyawa yang berfungsi untuk menangkal radikal bebas yang ada di dalam tubuh. Kandungan radikal bebas yang terlalu tinggi di dalam tubuh dapat menyebabkan stress oksidatif yang berhubungan dengan penyakit kronis seperti jantung ataupun diabetes tipe
2. Kandungan zat besi yang tinggi
Daun kelor memiliki kandungan zat besi 25 kali lebih tinggi daripada daun bayam. Zat besi diketahui memiliki segudang manfaat seperti untuk mengatasi anemia, menjaga kesehatan fungsi otak, atau mencegah risiko kelahiran prematur.
3. Mengandung nutrisi untuk tubuh
Daun kelor adalah sumber vitamin dan mineral bagi tubuh. Dalam 20 gram daun kelor terdapat kandungan nutrisi seperti protein, Vitamin B6, Vitamin C, Zat besi, Vitamin A, dan Magnesium.
Editor : Muri Setiawan