PANGKALPINANG, Lintasbabel.iNews.id - Pisang Goreng Keju viral yang ada di daerah Selindung, Kecamatan Gabek, Kota Pangkal Pinang selalu diburu pelanggan dengan antrean panjang setiap harinya. Bisnis kulliner ini bisa meraup cuan hingga Rp5 juta per harinya. Pisang Keju ini mulai buka sekitar pukul 13.00 - 21.00 Wib.
Pisang Goreng Keju, yang terletak di jalan Sungailiat-Pangkalpinang, Selindung mendadak viral. Bisnis ini bisa meraup omset mencapai Rp5 juta per harinya. Foto: Lintasbabel.iNews.id/ Siti NF.
Irman, selaku owner Pisang Goreng Keju ini mengatakan, dalam sehari dia bisa menghabiskan 50 sisir pisang kepok. Adapun harga jual pilihan porsi kecil Rp10 ribu dengan isi 8 pisang, dan porsi besar isi 12 pisang seharga Rp15 ribu.
Dikatakan Irman, awal mula ide bisnis menjual makanan pisang keju ini terinspirasi dari menonton video YouTube. Selain itu, bahan baku pisang kepok mudah didapatkan di Pulau Bangka.
Irman tidak menyangka bahwa usaha pisang kejunya yang baru berjalan 3 bulan ini, bisa viral di media sosial hingga membuat pelanggan mengantre tiap harinya.
"Iya, saya juga tidak tau bahwa ternyata pisang ini viral di media sosial, bermula dari adanya salah satu influencer yang ada di Bangka ini datang secara tiba-tiba dan memposting di Instagram," ujar Irman, Kamis (15/06/2023).
Editor : Muri Setiawan