get app
inews
Aa Text
Read Next : Pj Bupati Bangka M Haris Didesak Segera Batalkan SK Darurat Penunjukan PT NMS

Tuntut Pendalaman Alur Muara Air Kantung, Ratusan Nelayan Datangi Kantor Bupati Bangka

Senin, 13 Maret 2023 | 13:01 WIB
header img
Ratusan nelayan Sungailiat berunjuk rasa di depan Kantor Bupati Bangka, menuntut pengerukan alur muara Air Kantung. Foto: Lintasbabel. LiNews.id/ Maulana.

BANGKA, Lintasbabel.iNews.id - Ratusan nelayan Sungailiat Kabupaten Bangka, mendatangi kantor Bupati Bangka, Senin (13/3/2023). Aksi ini dilakukan lantaran puncak dari kekesalan dan kekecewaan para nelayan, terhadap permasalahan pendangkalan alur Muara Air Kantung yang menjadi tempat keluar masuk perahu nelayan tak kunjung selsai.


Ratusan nelayan Sungailiat berunjuk rasa di depan Kantor Bupati Bangka, menuntut pengerukan alur muara Air Kantung. Foto: Lintasbabel. LiNews.id/ Maulana.

 

 

Ratusan nelayan yang mendatangi kantor Bupati Bangka ini sebelumnya telah mendatangi Kantor PPN Sungailiat, namun dinilai tidak menemukan jalan keluar.

Para nelayan ini datang ke kantor Bupati Bangka dengan menggunakan motor dan dikawal ketat pihak kepolisian yang dipimpin langsung Kabag Ops Polres Bangka Kompol. Ayu Kusuma Ningrum,.Sik

Sampai di kantor bupati para nelayan harus menelan kekecewaan, lantaran Bupati Bangka yang ingin mereka temui tidak berada di tempat, para nelayan hanya ditemui oleh Sekda Bangka Andi Hudirman.

"Toong hadirkan bupati untuk datang ke sini menemui kami di sini, karena kami di sini meminta kejelasan, dan meminta penyelesaian terhadap pendangkalan alur muara," kata Slamet juru bicara nelayan. 

Editor : Muri Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut