get app
inews
Aa Text
Read Next : Kejuaraan Bulu Tangkis Riza Herdavid Cup 2024, wadah Melahirkan Atlet Berprestasi

Live di MNCTV, Marcus/Kevin dan Greysia Polii/Apriyani Rahayu di Final Indonesia Open 2021

Minggu, 28 November 2021 | 12:31 WIB
header img
Foto istimewa

JAKARTA, lintasbabel.id - Hari ini merupakan laga puncak dari turnamen bergengsi SimInvest Indonesia Open 2021 telah memasuki babak final. MNCTV menayangkan 4 pertandingan grand final secara langsung pada Minggu, 28 November 2021, pukul 12.00 WIB. 

Indonesia sebagai tuan rumah menyisakan 2 wakil dari nomor ganda putri Greysia Polii/Apriyani Rahayu dan ganda putra Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon siap tampil habis-habisan untuk meraih gelar juara.

Pertandingan pertama, memainkan nomor tunggal putri antara An Seyoung asal Korea Selatan berjumpa dengan Ratchanok Intanon wakil dari Thailand. 

Selanjutnya di nomor ganda putri, wakil Indonesia Greysia Polii/Apriyani Rahayu menghadapi pasangan dari Jepang Nami Matsuyama/Chiharu Shida. 

Di pertandingan ketiga pada nomor ganda campuran, Dechapol Puavarabukroh/Sapsiree Taeratanachai dari Thailand bertemu dengan wakil Jepang Yuta Watanabe/Arisa Higashino. 

Di pertandingan terakhir, memainkan nomor ganda putra, pasangan nomor 1 dunia dari Indonesia 'The Minions' Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon melawan Takuro Hoki/Yugo Kobayashi. 

Saksikan seluruh perjuangan putra dan putri Indonesia untuk meraih gelar juara SimInvest Indonesia Open 2021 pada Minggu, 28 November 2021, pukul 12.00 WIB, hanya di MNCTV, iNews, MNC Vision, K-Vision, MNC Play, Play Box, RCTI+ dan Vision+.

Editor : Haryanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut