get app
inews
Aa Text
Read Next : Tolak Perjanjian Kebun Sawit, Puluhan Warga Air Nyatoh Bangka Barat Geruduk Kantor Desa

Terpilih Secara Aklamasi, Mulyadi Kembali Pimpin DPD HKTI Babel

Sabtu, 27 November 2021 | 20:14 WIB
header img
Mulyadi terpilih secara aklamasi menjadi ketua DPD HKTI Babel periode 2021-2026. (Foto: lintasbabel.id/ Haryanto)

PANGKALPINANG, lintasbabel.id - Dewan Pengurus Daerah Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (DPD HKTI) Bangka Belitung (Babel), menggelar Musyawarah Provinsi (Musprov) ke II, di Pangkalpinang, Sabtu (27/11/2021). Mulyadi terpilih secara aklamasi menjadi Ketua DPD HKTI Babel periode 2021-2026.

Seluruh DPC HKTI tingkat kabupaten/ kota, sepakat menunjuk Mulyadi untuk menjabat Ketua DPD HKTI Babel kedua kalinya.

"Alhamdulillah Musprov telah selesai dan saya terpilih kembali menjadi ketua. Yang penting semua teman-teman DPC semuanya kompak," kata Mulyadi.

Untuk periode kali ini, Mulyadi mengatakan, pihaknya akan fokus pada peningkatan kesejahteraan petani.

"Lima tahun kemarin kami fokus di struktur organisasi, kedepan mudah-mudahan kami bisa fokus lagi peningkatan ekonomi di DPD, DPC. Semoga niat kami bisa membantu meningkatkan kesejahteraan petani terlaksana," ujarnya.

HKTI juga akan membantu petani meningkatkan penggunaan pupuk organik agar memperoleh hasil lebih maksimal.

Editor : Muri Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut