get app
inews
Aa Text
Read Next : 10 Contoh Majas Hiperbola: Ungkapan Ekspresif yang Memikat dalam Bahasa

Contoh Teks Editorial Berbagai Tema Lengkap dengan Strukturnya

Senin, 19 September 2022 | 12:35 WIB
header img
Contoh teks editorial berbagai tema lengkap dengan strukturnya dapat kamu pelajari dalam artikel kali ini. Foto: ilustrasi teks editorial/net.

2. Contoh Teks Editorial tentang Sosial

(Pengenalan Isu)

Fenomena Citayam Fashion Week (CFW) tengah ramai diperbincangkan publik. Dalam kegiatan ini, para remaja yang dikenal dengan sebutan anak SCBD (Sudirman, Citayam, Bojong Gede, Depok) ini saling adu outfit bak model profesional.

Setelah viralnya fenomena CFW ini, semakin banyak kalangan yang datang ke kawasan Dukuh Atas, Jakarta Pusat yang menjadi lokasi kegiatan ini.  Sayangnya, hal ini kemudian memunculkan kemacetan dan mengganggu pengguna jalan lainnya. 

(Argumentasi)

Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mengusulkan kegiatan Citayam Fashion Week dipindahkan ke lokasi lain. Ia menilai, ajang ini telah mengundang banyak masyarakat yang berakibat adanya parkir liar dan mengganggu lalu lintas.

Pihak kepolisian juga menyatakan bahwa Citayam Fashion Week melanggar Undang-undang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan karena dilakukan di zebra cross atau tempat penyeberangan jalan. Kendati demikian, pemindahan lokasi Citayam Fashion Week haruslah mempertimbangkan akses transportasi umum yang mudah dijangkau oleh anak muda dari daerah penyangga Jakarta seperti Bojong Gede, Depok, Bekasi, Tangerang dan Citayam.

(Penegasan Ulang)

Untuk itu, pemindahan lokasi kegiatan Citayam Fashion Week ini perlu dilakukan agar tidak mengganggu pengendara di lokasi tersebut. Meski begitu, pemerintah haruslah mempertimbangkan lokasi yang strategis dan mudah diakses untuk dijadikan lokasi terbaru Citayam Fashion Week.

Editor : Muri Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut