Front Timur Laut Kolaps, Ukraina Rebut Sejumlah Kota

KIEV, lintasbabel.id - Militer Ukraina mengalami kemajuan pesat dalam upayanya merebut kembali wilayah yang diduduki Rusia sejak agresi 24 Maret lalu. Lewat pertempuran sengit, pertahanan Rusia di front timur laut hancur dan pasukan Ukraina berhasil menguasai sejumlah kota seperti Izyum, Lyman, dan Svyatorisk dalam satu hari.
Jurnalis The Kyiv Independent, Illia Ponomarenko melalui akun twitternya mengaku kaget dengan runtuhnya pertahanan Rusia di front timur laut yang diikuti jatuhnya sejumlah kota yang sempat diduduki Rusia lebih dari 6 bulan.
"Sulit dipercaya, Izyum direbut kembali, Lyman direbut kembali, (Svyatohirsk sepertinya juga). Front sektor timur laut Rusia runtuh dalam beberapa jam." tulis Illia Ponomarenko diakun twitter resminya.
Kabar kejatuhan kota Izyum juga disampaikan oleh akun WarMonitor yang menuliskan di twitter bahwa "Kota Izyum terkonfirmasi telah dibebaskan."
Editor : Muri Setiawan